3c5d26825b916c5966857d3cf5202d49e2f91f2938a0f2f168

Apa Itu Kejar Paket C? Bagaimana Juga Programnya?


Kejar paket C adalah opsi alternatif untuk Anda yang tidak bisa mengikuti program pendidikan formal. Ketahui juga bagaimana programnya!

Kejar paket C merupakan program pendidikan setingkat SMA. Mereka yang mendaftar di Paket C biasanya sudah berusia lanjut, mulai dari usia 17 hingga yang sudah dewasa, seperti usia 30-40 tahun. Mereka yang mendaftar di Paket C mungkin bertujuan untuk memperoleh ijazah setara sekolah menengah atas agar dapat melamar pekerjaan. Untuk mendapatkan ijazah setara Paket C, seseorang terlebih dahulu mengikuti ujian Paket C.

Tentang Ujian Nasional Pendidikan Kesetaraan

Anda pasti pernah mendengar tentang ujian nasional. Ujian serentak bagi siswa SD, SMP, dan SMA se-Indonesia menjadi petaka bagi peserta yang merasa belum menguasai pelajaran. Akibatnya, beberapa peserta tidak berhasil. Jadi kalau tidak lulus, tidak perlu sedih. Pasalnya, ada Ujian Nasional Pendidikan Kesetaraan yang bisa kamu ikuti setelah mengikuti kejar paket. Tes ini hampir sama dengan ujian nasional yang umum dilaksanakan di sekolah-sekolah. Pasalnya, materi yang diujikan sudah digunakan untuk pemberian ijazah setara dari program pendidikan tertentu, mulai dari SD hingga SMP. Ada berbagai jenis ujian persamaan, Paket A, Paket B, dan Paket C. Sebagai tambahan informasi, Paket A adalah tes yang digunakan untuk mendapatkan ijazah sederajat di SD, Paket B adalah tes yang digunakan untuk mendapatkan ijazah sederajat di sekolah menengah pertama, Paket C adalah tes yang digunakan untuk mendapatkan ijazah SLTA.

Apa Itu Program Kejar Paket C

Kejar Paket C Online

Sebelum menjelaskan cara mengikuti kejar paket C, pertama-tama kita perlu mendapatkan gambaran umum tentang paket C tersebut. Sederhananya, Paket C adalah program pendidikan informal bagi masyarakat yang pada umumnya ingin mendapatkan ijazah SMA. Paket C biasanya diselenggarakan oleh sebuah organisasi yang disponsori pemerintah atau yang dikenal dengan istilah PKBM (Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat). Keberadaan PKMB ditunjukkan kepada mereka yang ingin mendapatkan ijazah SLTA.

Biasanya yang ikut PKBM adalah orang yang terkendala dengan dana yang terbatas. Namun seiring berjalannya waktu, PKBM akan dapat diikuti oleh siapa saja yang ingin mendapatkan ijasah SMA, meskipun sudah tidak produktif untuk bersekolah. Kelompok belajar seperti PKBM sendiri tidak hanya untuk Paket C. Masih banyak paket pendidikan lain yang ditawarkan oleh Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat atau PKMB ini. Ada Paket A sesuai jenjang SD, Paket B sesuai jenjang SMP, dan Paket Level C sesuai jenjang SMA.

Bagaimana Program Kejar Paket C?

Adanya kejar paket C akan memudahkan Anda dapat memperoleh ijazah. Pembelajaran dilakukan melihat kondisi keaadan dari peserta didik saja, pengaturan ketersediaan waktu peserta didik yang digunakan dalam program Paket C. Ini bisa dilakukan di rumah atau dari homeschooling sehingga siapa pun dapat mengikuti kejar paket C. Tidak ada batas usia bagi mereka yang ingin ikut dan mengikuti program kesetaraan ini. Ada dua jenis model pembelajaran yang digunakan dalam Paket C, yaitu:

Pertama adalah paket C untuk dewasa. Artinya orang dewasa adalah orang yang sudah tidak produktif lagi di usia sekolah formalnya. Mereka yang mengikuti Paket C ini hanya akan menempuh pendidikan selama Satu tahun bagi yang berusia dewasa, namun bagi usia sekolah di kembalikan usia ijazah, yaitu 3 tahun dari usia ijazah. Di sisi lain, jika Anda bersekolah di sekolah reguler, ada model pendidikan lain untuk masyarakat usia dini atau produktif. Mereka yang sedang menempuh pembelajaran kejar paket C adalah selama 3 atau 6 semester. Sama seperti siswa SMA pada umumnya. Bedanya, waktu belajar mereka biasanya disesuaikan dengan orang tersebut. Selama seminggu, mereka hanya pergi selama tiga hari untuk mengikuti studinya di PKBM.

Kejar paket C adalah opsi alternatif untuk Anda yang tidak mengikuti program pendidikan formal. Ini merupakan pilihan yang memudahkan masyarakat untuk mendapatkan ijazah keseteraan. Anda dapat mengikuti program kejar paket C dengan menghungi kontak layanan kami.

Untuk Lebih Lengkap Alur dan Proses dapat dilihat di penjelasan kami pada Proses Mendaftar Kejar Paket C di bawah ini:


Tidak ada komentar:

Posting Komentar